Minggu, 07 Juli 2013


1. Ji Suk Jin

Tanggal Lahir : 10 Mei 1968
Super Power : Phoenix (Punya 3 nyawa dan masing-masing member hanya boleh satu kali mencabut name tagnya)

Ji Suk Jin punya julukan khas sebagai Big Nose Brother (왕코형님karena hidungnya yang besar & kuat. Ia juga merupakan member tertua di Running Man. Beberapa idol bilang kalo orang tuanya lebih muda daripada Suk Jin. Ia sering kali menjadi bahan ejekan member lain karena ia terlalu lemah. Salah satunya adalah Race Starter (레이스 스타터) bahwa race benar-benar dimulai setelah Suk Jin udah tereliminasi karena ia paling sering dieliminasi pertama dari pemain yang lain. Apesnya,kalo ada Couple Race ia kadang tidak mendapat pasangan, karena tak ada yang mau dengannya. Dan itu yang bikin Suk Jin bilang kalo dia pengen bawa istrinya. Hahaha.. Ji Suk Jin juga Sunflower (해바라기nya Yoo Jae Suk karena ia selalu nempel sama Jae Suk.Ia dan Jae Suk udah berteman 20 tahun lamanya. Jadi, dia sering cemburu kalo lihat kedekatan Yoo Jae Suk dan Kim Jong Kook. Oh ya, kalo disamain dengan binatang, julukannya yang lain adalah Impala (임팔라)

2. Yoo Jae Suk

Tanggal Lahir : 14 Agustus 1972
Super Power : Space Controller (Punya satu kesempatan untuk mengontrol lokasi dimana ia ingin member untuk pergi)

Siapa sih yang nggak kenal Yoo Jae Suk? Semua orang seantreo Korea pasti kenal dan ngefans sama paman yang satu ini. Nggak salah kalo dia punya gelar sebagai National MC. Ia punya banyak teman karena pekerjaannya sebagai seorang MC. Jadi sering kali, kalo ada bintang tamu datang, Jae Suk oppa bakal ngaku-ngaku kalo dia kenal dekat. Nah paman kita ini merupakan member tertua kedua setelah Ji Suk Jin. Tapi, dia lebih atraktif. Ia sangat suka menari, meskipun kadang gak jelas dan diiringi background music Step By Step nya Backstreet Boys. Karena itu dia di panggil Yoo Hyuk (유혁) oleh member lainnya. Mungkin ia terlihat cukup lemah tapi tidak dengan otaknya yang cerdik. Ia mempunyai kemampuan untuk mengelabuhi member lain. Dan ia juga dijuluki sebagai Yooames Bond (유임스 본드karena keahliannya dalam permainan pistol air. Member lain juga berkata bahwa Jaesuk ini adalah orang yang unfashionable.Dalam beberapa penampilannya, Yoo Jae Suk cukup sering memakai baju berwarna hijau. Alhasil ia pun di ejek oleh temannya sebagai Grassopher (메뚜기). Julukan lain untuknya adalah Yooruce Willice (유르스 윌리스karena  selama misi perlombaan mana dia pandai melarikan diri. Nama ini adalah parodi dari Bruce Willis di Die Hard

3. Kim Jong Kook 

Tanggal Lahir : 25 April 1977
Super Power : Sixth Sense (Punya keahlian untuk mengetahui schedule seseorang mulai dari ia bangun)

Oppa kita yang satu ini mempunyai badan yang atletis dan merupakan member yang terkuat di Running Man. Member lain pun menjulukinya sebagai Sparta Kook (스파르타국스) dan Commander (능력자). Ia sering kali datang tiba-tiba dan membuat member lain terkejut dan diiringin background ucapan "Sparta!" yang diambil dari film ‘300’.  Karena kekuatannya itulah, banyak member lain yang takut kepadanya. Jadi kalo ada voting siapa member yang ingin di eliminasi terlebih dahulu, Jong Kook keluar sebagai pemenangnya. Member lain juga sering bersekongkol untuk menghancurkan Kook dulu. Tapi, emang nggak semudah yang dibayangkan. Kim Jong Kook punya insting yang luar biasa dan ia suka sekali marah makanya ia di cap sebagai Tiger (호랑이). Ia juga punya kebiasaan mengatur dan memerintah kepada semua kalangan, baik yang lebih muda darinya maupun lebih tua darinya, maka dari itu sebutan Coach Kook (코치국) pun melekat padanya. Kkookie (꾹이) adalah julukannya yang lain dibalik kegarangannya. Ia sering bersikap (sok) imut dan itu yang membuat member lain ilfeel sama dia. Hahaha.. Kalo ada yang tanya kelemahannya, jawabannya adalah perempuan (Kecuali Song Ji Hyo karena Ji Hyo udah dia anggap sebagai laki-laki) ! Member lain sering menyindir kedekatannya dengan Yoon Eun Hye, kalo udah gitu,pipinya bisa merah tiba-tiba. Xixixi..

4. Kang Gary (Kang Hee Gun)


Tanggal Lahir : 24 Februari 1978
Super Power : Duplicator (Punya keahlian untuk menduplikator dirinya hingga 4 orang pada saat yang sama)

Member yang satu ini merupakan rapper dari grup vocal LeeSsang. Bersama dengan Kwangsoo dan Joongki, ia nggak punya banyak pengalaman di dunia variety show, jadi waktu awal jadi member Running Man ia agak canggung gitu. Meskipun,begitu Gary belajar dengan cepat. Ia bikin orang ketawa bukan karena guyonannya melainkan karena tingkah lakunya. Dalam game photo zone, ia juga sering ke jepret meskipun udah banyak member yang mencoba untuk menghalanginya. Dan ekspresi wajah dari Kang Gary ini benar-benar datar sehingga member lain menyebutnya sebagai Peaceful Gary (평온개리). Kang Gary juga salah satu member terkuat di Running Man setelah Jongkook/Jihyo. Buktinya, ia memenangkan kedua misi lomba khusus untuk menemukan The Best Running Man dan mendapatkan hadiah untuk perjalanan ke Eropa. Namun, ia adalah tipe orang yang gampang tertipu dan dibodohi oleh member lain yang memanfaatkan kebaikannya. Di RM ia juga terlibat Love Line dengan Song Ji Hyo dalam Monday Couple. Ia sering menggoda Jihyo dan ia dijuluki Monday Boyfriend (월요남친). Julukan untuknya yang lain adalah Gary-sswi (개리쒸) dan terkenal dengan kata “Stress”.

5. HaHa (Ha Dong Hoon)




Tanggal Lahir : 20 Agustus 1979
Super Power : Time Controller (Punya 1 kesempatan untuk memutar waktu kembali kesatu jam yang lalu)

Oppa kita ini dikenal sebagai Haroro (하로로) karena beberapa penampilannya (topi musim dingin warna-warni plus kaca mata besar) yang mirip dengan Pororo. Ia juga merupakan member terpendek diantara para member cowok. Selain itu, ia juga member yang paling manja kayak anak kecil dan sering melakukan aegyo. Nah, HaHa juga mempunyai imajinasi yang tinggi dan tingkahnya pun konyol. Ia juga termasuk seseorang yang suka berkhianat bersama Kwangsoo. Dalam beberapa game di RM sering kali ia menggunakan kelicikannya untuk mengalahkan member lain. Dan ini yang bikin Jongkook kesal padanya. Namun, ia tetap menjadi dongsaeng kesayangan Kim Jong Kook. Keburukan lainnya, HaHa adalah orang yang sangat penakut terutama pada ketinggian. Bahkan ia mengaku, kalo ia kalah cowok dari Jihyo. HaHa juga merupakan cowok yang playboy (난봉꾼). Setiap hari ia selalu berharap bahwa bintang tamunya adalah cewek-cewek idol, terutama dia pengen kalo Suzy MissA yang datang. Kalo urusan cewek, ia paling sering bertengkar sama Yoo Jae Suk. Dan setiap kali ada cewek cantik datang sebagai bintang tamu, HaHa pasti bakal menyatakan cintanya dan berkata “Jadilah cintaku selamanya!”. Nah, kalo yang datang adalah bibi-bibi (orang yang lebih tua daripada dia) HaHa bakal balik menyatakan cintanya ke Jihyo. Ckckck..

6. Song Ji Hyo (Chun Sung Im)



Tanggal Lahir : 15 Agustus 1981
Super Power : Mind Controller & Reversal (Punya keahlian untuk mengetahui kekuatan yang dimiliki oleh semua member. Selain itu ia juga mempunyai satu kesempatan berupa kartu reflect yaitu saat member lain mencabut name tag nya, maka orang yang mencabut itulah yang akan keluar.)

Song Ji Hyo merupakan satu-satunya member perempuan di Running Man. Ia adalah seorang aktris dan bintang CF. Diawal kedatangannya sebagai bintang tamu banyak member yang memuji dirinya bahwa ia cantik. Namun, setelah ia menjadi member tetap dan beradaptasi di RM, member lain sering mengabaikannya sebagai seorang “wanita” dan menganggap Jihyo sama seperti mereka. Meskipun ia cantik, ia kadang-kadang terlihat seperti seorang yang sedang Blank dan bengong ketika PD memberikan penjelasan tentang game. Member lain pun mengolok-oloknya Mong Jihyo (멍지효) atau Miss Mong (미스멍). Ia sering mengutuk member lain dengan "kata-kata buruk"nya terutama pada Kwangsoo dan HaHa sehingga ia dipanggil Song Ji Yok (송지욕) dimana "yok" berarti "bersumpah". Ia juga orang yang tak segan untuk menindas orang lain dan ia pun dijuluki sebagai Bad Ji-hyo (불량지효).Tapi, kemampuannya juga sangat cemerlang sejajar dengan Kim Jong Kook. Maka dari itu, ia adalah Running Man Ace (에이스)

7. Lee Kwang Soo

Tanggal Lahir : 14 Juli 1985
Super Power : Death Note (Punya buku kematian dimana ia bisa menuliskan nama salah satu member di kartu death note dan member tersebut akan keluar)

Lee Kwang Soo adalah member termuda (setelah Joong Ki mengundurkan diri)  dan tertinggi di antara member yang lainnya. Ia mempunyai tinggi 190 cm, maka dari itu ia di juluki Giraffe (기린). Oppa yang satu ini adalah seorang actor dan model. Ia juga kurang punya pengalaman di bidang variety show sama seperti Gary dan Joong Ki. Awal dia berada di Running Man, ia sangat pemalu, sehingga ia di juluki sebagai Kwang-vatar (광바타) mirip dengan spesies Na'vi di film Avatar. Kwang Soo juga sering membuat candaan yang jayus. Ia juga merupakan member yang lemah dan mudah tereliminasi terlebih dahulu. Semua member sering sekali menindasnya baik dengan perkataan, sikap, ataupun mengacuhkannya. Maka dari itu, ia disebut sebagai Icon of Betrayal (배신의 아이콘). Namun, jangan salah juga! Ia punya popularitas yang cukup tinggi. Banyak fans-fansnya di Bangkok dan Vietnam dan ia pun dijuluki Prince Asia (아시아 프린스).

Mantan Member

1. Song Joong Ki 

Tanggal Lahir : 19 September 1985

Kyyaaa..siapa sih yang gak tau sama Oppa yang satu ini? Wajahnya yang tampan dan imut pasti bikin banyak cewek klepek-klepek. Nggak salah dong kalo dia dijuluki Flower Joong-ki (꽃중기). Oppa kita ini udah wara-wiri dibanyak drama Korea. Nah, sama juga kayak Gary dan Kwangsoo, Joongki oppa juga masih newbie di dunia variety show Korea. Tapi ia nggak butuh waktu lama untuk menyesuaikan diri. Ia merupakan member yang sangat pintar dan cerdik, Joongki oppa mampu mencari tahu teka-teki dan menyusun strategi selama misi. Maka dari itu ia disebut Brain Joong-ki (브레인 중기). Nggak hanya itu, ia adalah member yang sangat optimis dan paling semangat kalo untuk mencoba hal baru, dan ia pun dijuluki sebagai Active Young Man (적극청년). Tapi, ia sering kena apes. Contohnya, waktu find the guest ia bener-bener semangat buat mencari bintang tamunya. Eh, baru beberapa menit ternyata ia tereliminasi karena si guest nemukan running ball yang ada namanya. Joong Ki oppa sangat dekat dengan Kwangsoo oppa karena mereka seumuran. Ia juga dekat dengan Song Jihyo yang udah dia anggap sebagai Noona-nya. Maka dari itu, waktu ia memutuskan keluar di episode 41, -karena ia ingin focus pada karir aktingnya- Jihyo dan Kwangsoo adalah member yang menangis karena kepergiannya.

2. Lizzy After School


Tanggal Lahir : 31 Juli 1992

Nah,kalo Lizzy sih saya nggak sebegitu ngerti. Saya cuman lihat dia dibeberapa episode. Ia sering menggunakan aegyo-nya dan termasuk member yang gesit. Awalnya Lizzy muncul sebagai tamu di episode 13 dan 14, namun kemudian bergabung bersama member lain di episode 18. Dia juga memiliki aksen Busan sehingga ia dijuluki Busan Girl (부산 소녀). Pada episode 26, dia meninggalkan acara ini karena kesibukannya di After School.

Hanifah Rahma Rosyida . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates